"Jika bukan karena nyala api yang membakarnya, maka aroma harum kayu gaharu takkan ada yang tahu .." : petanibodoh

Jumat, 30 Mei 2008

Sebuah Kesaksian Kecil (2)

ADA YANG BERTANYA


Kepada: Anak-Anak Peserta Pelatihan Jurnalistik

Siapakah yang punya semangat hari ini?
Aku.. Kamu.. Atau mereka?
Sebab di kota ini anak-anak itu sedang merajut asa
Pada buku dan pensil yang terjebak biaya
Pada wajah-wajah lama kita menduga-duga

Lalu mengapa ditanah ini kita mesti berprasangka
Untuk menyimpan bara?

Tasikmalaya, 28 Mei 2008


HARI INI (mungkin) BUKANLAH ESOK MU


Kepada: Anak-Anak Sekolah Yang Sedang Bermain Di Lapangan

Bermain bola sajalah, dik..
Ini waktumu buat menghantam aturan (sejenak)
Berlari-larian sajalah, dik..
Ini masa buat kalian meninggalkan buku yang membosankan
Dan guru-guru yang menjengkelkan (sejenak)
Berteriak-teriak sajalah, dik..
Sebelum tenggorokanmu akan kering
Lidah kelu dan tersangkut dipantat megaphone
Kemudian mulailah untuk belajar ‘yakin’
Jika paraumu nanti tak akan ada yang sudi mendengarkan

Tendang-tendanglah saja sesuka hatimu, dik..
Sebab besok ia akan berubah jadi bola api.


Tasikmalaya, 28 Mei 2008



------oooooooo------

Tidak ada komentar: